Mengatasi Keputihan

Beberapa Solusi untuk Mengatasi Keputihan

Keputihan merupakan hal yang biasa dialami oleh perempuan baik itu dewasa maupun remaja. Namun masalah keputihan yang abnormal atau terjadi secara berlebihan tentunya akan sangat mengganggu. Beberapa hal berikut ini bisa menjadi solusi untuk mengatasi keputihan yang bisa dilakukan. 

Mengatasi masalah keputihan bisa dilakukan dengan beberapa solusi baik itu dengan obat-obatan maupun alami. Jika dirasa keputihan terjadi secara abnormal dengan tekstur berbeda dan bau yang menyengat akan lebih baik untuk dikonsultasikan dengan dokter terkait penanganannya. 

Namun anda masih tetap bisa mencegah terjadinya keputihan abnormal dengan beberapa solusi berikut ini. 

  1. Mengatasi Keputihan dengan Obat-obatan

Mengatasi masalah fisiologis tentunya tak jauh dari mengkonsumsi obat-obatan tertentu yang dianjurkan. Beberapa obat yang bisa mengatasi keputihan akibat infeksi seperti obat antijamur atau antibakteri berbentuk tablet yang mampu mengatasi masalah area intim, ada juga obat antibakteri dan antijamur berbentuk krim yang bisa dioleskan pada area vagina untuk penggunaannya. 

Masalah keputihan juga bisa disebabkan dengan beberapa alasan, sehingga penggunaan obat yang harus dikonsumsi pun harus sesuai dengan jenis infeksi serta penyebabnya.

  1. Mengatasi Keputihan Secara Alami

Selain dengan obat-obatan masalah keputihan juga bisa diatasi dengan alami seperti menjaga pola hidup bersih serta mengkonsumsi makanan-makanan tertentu. Menjaga area intim tetap bersih merupakan salah satu hal paling penting yang dapat mengatasi masalah keputihan, tak hanya itu memastikan area intim tetap kering juga akan sangat berpengaruh dalam mencegah tumbuhnya bakteri serta jamur yang dapat menyebabkan infeksi virus. 

Beberapa makanan yang dapat dikonsumsi untuk mengatasi keputihan salah satunya bisa dengan minum air putih yang cukup, mengkonsumsi yoghurt secara rutin karena yoghurt mengandung bakteri baik yang dapat mencegah dan mengatasi keputihan. 

Keputihan bisa disebabkan oleh beberapa hal berbeda, selain mengkonsumsi obat-obatan atau mengatasi secara alami. Keputihan yang disebabkan oleh reaksi alergi serta iritasi dapat diatasi dengan menghindari penyebabnya. Misalnya dalam memilih penggunaan sabun, detergen, hingga pembalut. Anda bisa mencoba menggunakan Softex daun sirih untuk pembalut saat menstruasi demi menghasilkan terjadinya reaksi alergi atau iritasi yang dapat menyebabkan keputihan. 


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *